Sunday, July 24, 2016

6 Kebiasaan Orang INdonesia Yang Membuat Orang Asing Terheran-Heran

BY biophia@gmail.com IN No comments

Orang Indonesia memang banyak memiliki kebiasaan yang unik sehingga membuat para orang asing maupun para wisatawan yang berkunjung ke INdonesia merasa terheran-heran. Berikut ulasan tentang 6 kebiasaan orang indonesia yang membuat orang asing terheran-heran : 


1. Selalu Ramah Pada Orang Yang Tak Dikenalnya


Orang indonesia memang sangat dikenal keramahannya di negara-negara asing, apalagi saat ada bule yang bertanya arah jalan atau tujuan objek wisata. Orang Indonesia akan dengan sopannya membantu dan tak sungkan-sungkan mengantarnya sampai tempat tujuan. tak heran sikap yang dimiliki orang INdonesia ini menjadi buah bibir yang positif bagi pelancong mancanegara.


2. Memiliki Tradisi JIka Makan Menggunakan Tangan Itu Lebih NIkmat Rasanya


Di negara-negara eropa segala sesuatu yang berhubungan makan pasti menggunakan peralatan makan terutama sendok ataupun garpu, namun di indonesia banyak tempat-tempat makan yang sudah sangat terkenal yang makan dengan menggunakan tangan dan selalu menyediakan air untuk mencuci piring. tak heran jika para bule yang datang merasa bingung jika akan memakan bahkan ada yang mengira pula air untuk cuci tangan sebagai minuman pembuka atau pencuci mulut. hihihi


3. Makan 4 Sehat 5 Sempurna Tanpa Sambal Itu Rasanya Gimana Gitu


Orang-orang bule yang tak terbiasa mengkonsumsi sambal akan berpikir dua kali jika akan menyantap sambal. Karena mereka tahu jika terlalu banyak mengkonsumsinya dapat menyebabkan sakit perut. Sehingga para orang luar ini sangat terkagum kagun dengan orang Indonesia yang mampu menghabiskan sambal yang sudah disediakan walaupun satu piring penuh.


4. Yang Namanya Makan Itu Harus Pakai Nasi




Kalau Kamu orang INdonesia pasti kalau disuguhkan makanan yang namanya Burger atau steak rasanya hanya cemilan bukan? Namun berbeda dengan perut para orang barat, mereka yang selalu mengkonsumsi gandum dan susu setiap harinya pasti akan merasa heran jika saat makan di tempat-tempat tertentu yang menyediakan porsi yang ekstra dengan porsi nasi yang setumpuk undung. karena mereka mempunyai prinsip makanlah seperlunya. Wah bisa irit nich kalo dapat pasangan bule.



5. Tidak Adanya Tisu Toilet Di Kamar Mandi


Saat di kamar mandi bagi orang indonesia tisu toilet tidaklah penting karena mayoritas orang indonesia beranggapan lebih bersih jika menggunakan air. Hal ini sangat bertolak belakang dengan orang-orang barat yang datang ke Indonesia karena mereka selalu menggunakan tisu toilet dan selalu menjaga konsisi toilet agar tidak terlalu basah. terkadang mereka berinisiatif membeli tisu toilet sendiri. 


6. Kerokan Menjadi Obat Yang Mujarab Jika Masuk Angin


Kerokan, yupz memang sangat unik bagi orang-orang manca negara yang datang ke INdonesia. Mereka yang terkena demam atau flu ringan pasti ditolong dengan menggunakan metode kerokan. terkadang mereka heran, mengapa demam dan flu menjadi hilang dengan kerokan. memang Indonesia sangatkah kaya akan segalanya bukan?


Dari Ulasan diatas, perlu kita sadari jika Indonesia sangatlah kaya akan pengetahuan serta Indonesia memiliki segalanya yang diperlukan. Jadi kamu yang orang Indonesia pasti bangga bukan? menjadi bagian negara yang makmur ini.
Smart Phone Android

0 komentar:

Post a Comment