Tuesday, June 21, 2016

Siapa Sangka? Cewek Jepang Suka Cowok Yang Lucu Meskipun Memiliki Rupa Jelek

BY biophia@gmail.com IN No comments

Sumber: Google Image
Tablet Android
Negeri sakura (Jepang) merupakan negeri yang memiliki berbagai macam keindahan dan kecantikan, mulai dari objek wisata yang selalu menggugah selera, makanan khas, serta tak ketinggalan pula imutnya cewek jepang yang sudah terkenal di asia. Namun siapa sangaka bagi kamu yang sangat mengidolakan cewek jepang atau punya cita-cita untuk menikahi cewek jepang kamu termasuk orang yang beruntung. Kenapa? Karena kriteria yang dicari oleh cewek jepang jauh berbeda dengan cewek Indonesia pada umumnya. Salah satu portal internet yang bernama My Navy Woman mengadakan poling terbaru tentang bagaimana pasangan idaman yang diinginkan cewek Jepang. Pertanyaan ya sangat mudah, bila mereka mesti memilih pasangan mereka dapat memilih: Pertama, laki-laki yang ganteng namun perilakunya membosankan atau laki-laki yang jelek memiliki perilakunya menyenangkan (lucu, humoris, romantis, danlain-lain). Di Jepang jika ada laki-laki Ganteng yang memiliki kriteria lucu, humoris dan romantis dijuluki omoshiroi.

Banyak perbedaan jawaban yang diberikan oleh cewek Jepang tersebut. Tapi dari 106 jawaban yang sudah terkumpul, hasil yang terlihar sangat mengejutkan rata-rata dari umur 22-34 tahun memilih cowok yang jelek atau biasa-biasa saja namun memiliki kriteria yang lucu, humoris, romantis dan lain-lain. Dibanding memilih kriteria cowok yang ganteng namun mempunyai sifat yang membosankan.

Sumber: Google Image
Tablet Android
Diantara Jawaban yang berbeda tersebut, ada satu jawaban yang menarik perhatian dengan menyebutkan "lebih memilih cowok ganteng tetapi kaku, karena walaupun membosankan dengan memandang wajahnyapun menjadi senang", ada juga yang menjawab " saya memang tak mencari sosok laki-laki yang menarik namun saya mencari laki-laki yang pendiam" Dilain pihak yang lebih memilih cowok Jepang yang memiliki wajah yang jelek atau biasa-biasa saja memberikan jawaban yang sangat berlawanan "kalau kita tak merasa senang bersama dia, saya rasa kita tak bisa untuk berkomitmen dengan dia.” Dari kata-katanya, terlihat ia memang tak dapat mempertahankan hubungannya dengan sang laki-laki ganteng tersebut. Untuk relasi serius jangka panjang, mereka memilih untuk bersama sosok orang romantis serta lucu meskipun buruk rupa. Menurut pandangan lain ada yang berkata, “Menjadi sosok laki-laki omoshiroi, akan membuat hidup jadi lebih menggembirakan.”


Sumber : Google Image

Tablet Android
Ada pepatah Jepang yang mengatakan" Setelah tiga hari kamu akan merasa capek dengan cewek yang cantik dan akan lebih terbiasa dengan cewek yang buruk" Namun pepatah ini mungkin ada benarnya bagi cewek Jepang yang sedang mencari cinta sejatinya. Karena semuannya tak hanya dilihat dari tampang saja, namun perilaku juga harus dipertimbangkan kembali guna memilih pasangan yang sehati dan memiliki alur cinta yang stabil sehingga cinta abadipun akan terjadi.



Tablet Android

0 komentar:

Post a Comment