Tuesday, February 2, 2016

Jack Welch, Ketua Eksekutif General Electric (GE) periode 1981-2001

BY biophia@gmail.com IN No comments


"Kami Ingin Membuat Kualitas Kami Sangat Spesial, Sangat Bernilai Bagi Para Pelanggan Kami, Sangat Penting Untuk Kesuksesan Mereka, Sehingga Produk Kami Satu-satunya Pilihan Mereka Yang Memiliki Nilai Nyata" 


Para pebisnis kawakan sangat mengedepankan prinsip nilai guna atas produk atau layanan jasa perusahaan mereka. Artinya, mereka selalu memastikan setiap jasa dan produk yang dihasilkan benar-benar memudahkan dan menjawab kebutuhan konsumen. Intinya adalah kualitas dan nilai lebih produk. Dengan begitu, konsumen tidak akan pernah lupa akan produk yang mereka anggap bermutu. Memang, setiap pebisnis tau hal itu, bahkan pebisnis pemula sekalipun. Tapi sayangnya, tidak semua pebisnis bisa melakukannya. Bisa jadi karena mereka tidak berhasil memaksimalkan kualitas maupun menggali nilai lebih. Atau juga karena tidak dilakukan secara berkelanjutan.

Salah satu paling efektif meraih kekayaan adalah dengan berbisnis dan membuka usaha. NAh, kalau kita memulai usaha atau sedang menekuni satu bidang usaha, percayalah bahwa merawat kepercayaan konsumen merupakan hal paling utama dan itu mutlak.

Ini bukan soal seberapa besar kaliber bisnis yang kita tekuni. Bahkan seorang pedagang pedagang toko kelontong yang ingin sukses pun perlu menerapkan prinsip Jack Walch tersebut. Poinnya, rebutlah hati pembeli melalui tradisi kualitas yang punya nilai lebih. Dan nilai lebih itu benar-benar menjawab kebutuhan konsumen.

0 komentar:

Post a Comment