Friday, February 5, 2016

Ray Kroc

BY biophia@gmail.com IN No comments



Salah satu dari 100 orang pendiri dan pemilik rekayasa indistri paling berpengaruh versi majalah time

"Banyak orang mengira kesuksesan saya datangnya tiba-tiba. Padahal saya meraihnya sedikit demi sedikit, dan hari demi hari selama tiga puluh tahun"

Ray Kroc ingin berpesan, pada kita bahwa memandang kesuksesan seseorang tidak cukup hanya dengan melihat seberapa banyak uang dan kekayaan yang dia miliki. Tapi juga, menyelami bagaimana sebetulnya usaha dan proses seseorang tersebut dalam meraih kesuksesannya. Berkacalah pada petani padi; sawah mereka tidak akan menghasikan apa-apa jika mereka tidak merawat, mencangkul, maupun membersihkan hama pengganggu setiap hari. 

Kekayaan bukan datang dalam semalam, minggu atau beberapa bulan saja. kecuali kita mendapat undian melalui perjudian besar. Pesannya, kesuksesan dan kekayaan sejati mutlak hanya bisa diraih denga cucuran keringat dari hari kemarin, hari ini, hari esok, lusa dan seterusnya. kekayaan bukan semata-mata datang dari faktor keuntungan. Melainkan kerja keras yang berkelanjutan.

Kekayaan yang tidak diraih melalui kerja keras sejatinya adalah semu. Kekayaan seperti itu suatu saat bisa habis begitu saja, karena si pemilik tidak tau cara mempertahankan bahkan mengembangkan. Di awal-awal kesuksesan hanya akan diraih dengan kerja keras, dan lebih keras lagi. Selanjutnya, kekayaan itu akan terus berlipat ganda bila kita bisa bekerja lebih cerdas dan lebih cerdas lagi.

0 komentar:

Post a Comment